7 Jenis Penggunaan Kata “By” di Dalam Bahasa Inggris » Belajar Bahasa Inggris
7 Jenis Penggunaan Kata “By” di Dalam Bahasa Inggris - Apakah Anda sedang mempelajari tentang Bahasa Inggris? Cukup menarik memang bila kita mengupas tentang bahasa yang satu ini, karena bahasa inggris merupakan bahasa Internasional, yang membuat siapapun tertarik untuk mempelajarinya. Pada kesempatan yang indah ini Belajar Bahasa Inggris (BBI) akan coba mengupas mengenai "7 Jenis Penggunaan Kata “By” di Dalam Bahasa Inggris" dimana hal tersebut mungkin saja saat ini sedang Anda cari.
Akan tetapi sebelum kita masuk ke pembahasan, ada baiknya saya menyapa sobat pembaca semuanya. Gimana kabar kalian? Semoga sehat dan senantiasa bahagia. Kami ucapkan selamat datang di situs Belajar Bahasa Inggris (BBI). Situs sederhana yang menyediakan informasi gratis untuk siapapun yang ingin mempelajari bahasa inggris secara lebih serius. Baiklah yuk langsung ke pembahasannya saja?.
Akan tetapi sebelum kita masuk ke pembahasan, ada baiknya saya menyapa sobat pembaca semuanya. Gimana kabar kalian? Semoga sehat dan senantiasa bahagia. Kami ucapkan selamat datang di situs Belajar Bahasa Inggris (BBI). Situs sederhana yang menyediakan informasi gratis untuk siapapun yang ingin mempelajari bahasa inggris secara lebih serius. Baiklah yuk langsung ke pembahasannya saja?.
Uraian Lengkap 7 Jenis Penggunaan Kata “By” di Dalam Bahasa Inggris
By merupakan sebuah preposisi yang vital dan digunakan dalam beragam situasi. Ada beberapa aturan dasar atau basic rules dalam menggunakan by. Berikut penjelasan singkatnya:
1. Cara Tentang Bagaimana Sesuatu Dilakukan
- I send the packet by post. (Saya mengirim paket menggunakan pos.)
- She will invite you by email. (Dia akan mengundangmu melalui email.)
- We pay you by cash. (Kami membayarmu secara tunai.)
2. Bagaimana Seorang Menempuh Perjalanan
- I go to school by bike. (Saya pergi ke sekolah naik sepeda.)
- They came by taxi. (Mereka datang menggunakan taksi.)
- By a private jet, she attended the meeting in England. (Menggunakan pesawat, dia menghadiri rapat di Inggris.)
3. Di Dalam Kalimat Pasif
- I was invited by Doni. (Saya diundang oleh Doni.)
- The house is being built by a professional worker. (Rumah itu sedang dibangun oleh seorang pekerja professional.)
- My car was fixed by Boris. (Mobil saya diperbaiki oleh Boris.)
4. Digunakan Bersama dengan Adjective
Preposisi By dapat digunakan setelah adjectives berikut ini:
- I was surprise by his Mathematics score in the last examination. (Saya terkejut oleh nilai Matematikanya di ujian terakhir.)
- She was shocked by my grandfather’s death. (Dia terkejut oleh kematian kakekku.)
- He is interested by her beauty. (Dia tertarik oleh kecantikannya.)
5. ‘By’ Berarti Disamping
- She was standing by me when I met you last night. (Dia sedang duduk disampingku ketika aku bertemu denganmu kemarin malam.)
- The dog came and sat by my wife. (Anjing itu datang dan duduk di samping istriku.)
6. ‘By’ Berarti Tidak Lebih Dari
- Take my books and give all to me by Friday. (Maksudnya adalah Anda menyuruh orang mengambilkan dan memberikan semua buku Anda sebelum atau pada hari Jumat.)
- All the kids should go home by 3 P.M. (Maksudnya semua anak harus sudah pulang sebelum atau pada pukul 3, tidak boleh lebih.)
7. ‘By’ Berarti Diri Sendiri
- I open the door by myself. (Saya membuka pintu sendiri.)
- They build the tree house by theirself. (Mereka membangun rumah pohon itu sendiri.)
- I know she finished the task by herself. (Saya tahu dia menyeselaikan tugas itu sendiri.)
Memuat...
Comments
Post a Comment